BERITA POPULER GORONTALO

BERITA POPULER GORONTALO: dari Mati Lampu Mendadak hingga Gusnar Bentuk Tim Kecil Awasi SPBU

Artikel populer artinya artikel yang banyak dibaca oleh Tribunners, sapaan akrab untuk pembaca maupun simpatisan

Editor: Wawan Akuba
TribunGorontalo.com
BBM BERSUBSIDI -- Potret antrian di salah satu SPBU di Kabupaten Gorontalo (Foto Stok). Gubernur Gorontalo bentuk tim kecil, pastikan data di lapangan akurat mengenai pelanggaran BBM. 

PERISTIWA aktual diliput TribunGorontalo.com hari ini. Dari puluhan artikel yang dipublikasi, beberapa ada yang menempati posisi populer.

Artikel populer artinya artikel yang banyak dibaca oleh Tribunners, sapaan akrab untuk pembaca maupun simpatisan TribunGorontalo.com. 

Berikut sejumlah berita populer:

Mati Lampu Mendadak di Kota Gorontalo, Dua Kali Kedip Lalu Padam Total

 

PEMADAMAN LISTRIK GORONTALO -- Mati lampu di Kota Gorontalo.
PEMADAMAN LISTRIK GORONTALO -- Mati lampu di Kota Gorontalo.(freepik)

 

TRIBUNGORONTALO.COM, Gorontalo – Aliran listrik di kawasan Kota Selatan, Kota Gorontalo, mendadak padam pada Sabtu (15/11/2025).

Warga di Kelurahan Limba U2 melaporkan lampu sempat dua kali berkedip sebelum akhirnya mati total.

Pemadaman pertama terjadi sekitar pukul 10.20 Wita, disertai kedipan yang membuat sejumlah peralatan elektronik ikut ter-reset.

Sekitar pukul 11.00 Wita, listrik sempat kembali menyala, namun hanya bertahan sekitar satu menit sebelum kembali padam.

Hingga berita ini diturunkan, aliran listrik di wilayah tersebut masih kondisi mati.


Baca Selengkapnya

Muncul Keluhan BBM Subsidi di Gorontalo, Gubernur Gusnar Ismail Bentuk Tim Kecil Awasi SPBU

 

BBM BERSUBSIDI -- Potret antrian di salah satu SPBU di Kabupaten Gorontalo (Foto Stok). Gubernur Gorontalo bentuk tim kecil, pastikan data di lapangan akurat mengenai pelanggaran BBM.
BBM BERSUBSIDI -- Potret antrian di salah satu SPBU di Kabupaten Gorontalo (Foto Stok). Gubernur Gorontalo bentuk tim kecil, pastikan data di lapangan akurat mengenai pelanggaran BBM.(TribunGorontalo.com)

 

TRIBUNGORONTALO.COM, Gorontalo -- Keluhan masyarakat terkait ketersediaan dan distribusi BBM subsidi di Gorontalo akhirnya direspons serius oleh Pemerintah Provinsi Gorontalo. 

Bertempat di Rumah Dinas Gubernur Gorontalo, Jumat (14/11/2025), berbagai pihak dikumpulkan untuk membahas persoalan yang sudah berulang kali disuarakan warga dan sejumlah aliansi.

Pertemuan itu dipimpin langsung oleh Gubernur Gorontalo, Gusnar Ismail, dan menghadirkan Pertamina, pengelola SPBU, TNI-Polri, hingga OPD teknis Pemprov. 

Plt Asisten II Setda Provinsi Gorontalo, Jamal Nganro, usai pembahasan menyampaikan bahwa arahan Gubernur sangat rinci dalam menanggapi berbagai masukan dari masyarakat.

Baca juga: Mati Lampu Mendadak di Kota Gorontalo, Dua Kali Kedip Lalu Padam Total


Baca Selengkapnya

Tak Hanya UMP Gorontalo 2026, Pemprov Juga Siapkan UMS untuk Dua Sektor Kuat

 

UMP DAN UMS GORONTALO -- Kadis Ketenagakerjaan Provinsi Gorontalo, Wardoyo Pongoliu (Foto Stok). Wardoyo menjelaskan tahun ini Pemrov juga bakal menetapkan UMS.
UMP DAN UMS GORONTALO -- Kadis Ketenagakerjaan Provinsi Gorontalo, Wardoyo Pongoliu (Foto Stok). Wardoyo menjelaskan tahun ini Pemrov juga bakal menetapkan UMS.(FOTO: Herjianto Tangahu, TribunGorontalo.com)

 

Ringkasan Berita:
  • Pemerintah Provinsi Gorontalo tak cuma membahas UMP tapi juga UMS
  • UMS akan berlaku paling tidak untuk dua sektor bisnis yang dianggap menguntungkan
  • UMS biasanya lebih tinggi dari angka UMP, namun butuh kajian dan pembahasan

 

TRIBUNGORONTALO.COM — Pembahasan upah minimum di Provinsi Gorontalo memasuki tahap krusial.

Tahun ini, pemerintah daerah tak hanya bersiap menetapkan Upah Minimum Provinsi (UMP), tetapi juga Upah Minimum Sektoral (UMS) yang selama beberapa tahun terakhir tak lagi diberlakukan.

UMS merupakan upah minimum khusus sektor tertentu dengan nilai lebih tinggi dari UMP.

Penetapannya mempertimbangkan karakteristik usaha, kemampuan perusahaan, hingga kebutuhan tenaga kerja di sektor terkait.


Baca Selengkapnya

118 Ribu Warga Gorontalo Dapat 20 Kg Beras dan 4L Minyak Goreng, Distribusi Dilepas Gubernur Gusnar

 

BANTUAN PANGAN--Gubernur Gorontalo, Gusnar Ismail salurkan bantuan pangan, Sabtu (15/11/2025). Sumber foto: TribunGorontalo.com/Jefri Potabuga.
BANTUAN PANGAN--Gubernur Gorontalo, Gusnar Ismail salurkan bantuan pangan, Sabtu (15/11/2025). Sumber foto: TribunGorontalo.com/Jefri Potabuga.(TribunGorontalo.com)

 

TRIBUNGORONTALO.COM, Gorontalo — Gubernur Gorontalo Gusnar Ismail melepas distribusi Bantuan Pangan Pemerintah tahap kedua di Kompleks Pergudangan Talumolo, Sabtu (15/11/2025). 

Kegiatan ini turut didampingi Kadis Ketahanan Pangan dan Stafsus Agromaritim, serta jajaran Perum Bulog Cabang Gorontalo serta forkopimda di masing-masing kabupaten/kota.

Dari pantauan TribunGorontalo.com di lokasi, sejumlah truk pengangkut beras dan minyak goreng sudah disiapkan di halaman gudang. 

Petugas Bulog terlihat memeriksa daftar penerima, sementara tumpukan karung beras berada di sisi selatan gudang. 

Gubernur hadir mengenakan kemeja putih dan celana hitam, dalam agenda itu Gusnar menyerahkan bantuan secara simbolis, cuaca pun saat itu cerah. 


Baca Selengkapnya

Progres Pembangunan Kampung Nelayan Kota Gorontalo Sudah 45 Persen, Akhir Tahun Target Kelar

 

KNMP LEATO--Proyek pembangunan Kampung Nelayan Merah Putih di Leato Selatan masih berlangsung kini progres 45 persen, Sabtu (15/11/2025).  Sumber foto: TribunGorontalo.com/Jefri Potabuga.
KNMP LEATO--Proyek pembangunan Kampung Nelayan Merah Putih di Leato Selatan masih berlangsung kini progres 45 persen, Sabtu (15/11/2025). Sumber foto: TribunGorontalo.com/Jefri Potabuga.(FOTO: Jefri, TribunGorontalo.com)

 

TRIBUNGORONTALO.COM, Gorontalo -- Pembangunan Kampung Nelayan Merah Putih (KNMP) di Kelurahan Leato Selatan, Kecamatan Dumbo Raya, Kota Gorontalo Provinsi Gorontalo menunjukkan progres yang signifikan. 

Keterangan Ketua Koperasi Merah Putih, Abdul Rahman Lamusu yang nantinya akan mengelola KNMP itu menyebutkan progres saat ini sudah berada pada angka 45 persen. 

"Alhamdulillah saat ini progres untuk pembangunan kawasan Kampung Nelayan di Leato Selatan sudah 45 persen," ujarnya. 

Ia mengatakan target pengerjaan KNMP ini selama 112 hari target selesai akhir Desember 2025.

Baca juga: Korea Selatan Umumkan Wabah Flu Burung H5 di Peternakan Ayam Petelur, Pemerintah Berlakukan Lockdown


Baca Selengkapnya

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved