PPPK 2025
Wajib Tahu! Cek Nomor Induk Pegawai PPPK Paruh Waktu 2025, Ini Link dan Cara Lengkapnya
Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Paruh Waktu tahun 2025, kini saatnya untuk mengecek Nomor Induk
TRIBUNGORONTALO.COM -- Kabar penting untuk para tenaga honorer di seluruh Indonesia! Bagi Anda yang telah lolos seleksi dan resmi menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Paruh Waktu tahun 2025, kini saatnya untuk mengecek Nomor Induk (NI) Anda secara daring.
Pasalnya, 30 September 2025 lalu merupakan batas akhir penetapan NI untuk formasi PPPK Paruh Waktu.
Artinya, data NI Anda seharusnya sudah tersedia dan bisa dicek melalui portal resmi milik Badan Kepegawaian Negara (BKN).
Ya, kini para honorer yang sudah masuk menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) paruh waktu 2025 kini sudah bisa lakukan pengecekan Nomor Induk (NI) lho.
Baca juga: Cara Daftar Bansos Oktober 2025: Ada Beras, Uang Tunai, PIP, hingga Santunan Anak Yatim Cair!
Pasalnya, tepat di tanggal 30 September 2025 kemarin adalah hari terakhir Penetapan Nomor Induk (NI) bagi para PPPK paruh waktu 2025.
Sebagai informasi, jika Nomor Induk (NI) merupakan identitas resmi bagi aparatur sipil negara (ASN), termasuk Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
Bagi peserta seleksi PPPK paruh waktu tahun 2025 yang telah melewati tahap akhir seleksi dan penetapan, proses pengecekan NI dapat dilakukan secara daring melalui portal resmi milik Badan Kepegawaian Negara (BKN), yakni MOLA BKN.

MOLA BKN adalah sistem informasi manajemen kepegawaian berbasis web yang digunakan untuk mengelola data ASN secara nasional.
Baca juga: Kabar Baik! BTN Buka Lowongan Kerja Besar-Besaran! Simak Cara Daftar dan Posisi yang Tersedia
Melalui portal ini, para PPPK dapat mengetahui status pengusulan dan penetapan NIP mereka secara cepat, akurat, dan transparan.
Khusus untuk para honorer yang belum cek NI PPPK paruh waktu 2025, berikut ini dia link cek NI PPPK paruh waktu dan panduan cara ceknya.
Cara Cek NI PPPK Paruh Waktu 2025
Khusus bagi para PPPK paruh waktu 2025, berikut adalah langkah-langkah untuk melakukan pengecekan NI di Mola BKN::
1. Buka link cek status NIP ini, https://monitoring-siasn.bkn.go.id.
2. Kemudian, pilih menu “Cek Layanan” untuk mengakses layanan kepegawaian.
3. Setelah itu, pilih opsi “Penetapan NIP/NI PPPK” sesuai dengan jenis seleksi yang dipilih peserta.
4. Berikutnya, masukkan nomor peserta seleksi dengan benar.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.