Breaking News

Berita Populer Gorontalo

GORONTALO TERPOPULER: Puluhan Anggota DPRD Bolos Massal hingga Kemenkumham Ajak Musisi Lokal

Simak tiga berita yang masuk dalam daftar Gorontalo terpopuler hari ini Senin 4 Agustus 2025.

Penulis: Redaksi | Editor: Prailla Libriana Karauwan
Kolase TribunGorontalo.com
GORONTALO TERPOPULER - Kolase tiga berita lokal yang masuk dalam daftar Gorontalo terpopuler hari ini Senin (4/8/2025). Gorontalo terpopuler adalah berita yang paling banyak dibaca oleh masyarakat selama seharian. 

TRIBUNGORONTALO.COM, Gorontalo -- Simak tiga berita yang masuk dalam daftar Gorontalo terpopuler hari ini Senin 4 Agustus 2025.

Gorontalo terpopuler adalah berita lokal yang paling banyak dibaca oleh pembaca selama seharian.

Di dalamnya berisi tentang pemberitaan mengenai suatu peristiwa yang terjadi di Gorontalo, cerita menarik dari warga hingga kontestasi politik.

Berikut tiga berita yang masuk dalam daftar Gorontalo terpopuler hari ini Senin 4 Agustus 2025:

1. Puluhan Anggota DPRD Gorontalo 'Bolos' Massal, Rapat Paripurna APBD Kembali Ditunda

RAPAT PARIPURNA - Suasana sidang Paripurna DPRD Provinsi Gorontalo, Senin (4/8/2025). Puluhan anggota DPRD Provinsi Gorontalo belum hadir.
RAPAT PARIPURNA - Suasana sidang Paripurna DPRD Provinsi Gorontalo, Senin (4/8/2025). Puluhan anggota DPRD Provinsi Gorontalo belum hadir. (TribunGorontalo.com/Herjianto Tangahu)

Rapat paripurna ke-37 DPRD Provinsi Gorontalo, yang dijadwalkan untuk menyepakati perubahan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) APBD 2025, kembali ditunda.

Penundaan ini disebabkan puluhan anggota DPRD 'bolos' massal, sehingga jumlah kuorum tidak terpenuhi.

Rapat pembahasan APBD 2025 itu seharusnya dimulai pada pukul 13.00 Wita, Senin (4/8/2025).

Wakil Ketua DPRD Provinsi Gorontalo, Thomas Mopili, yang memimpin sidang, menjelaskan bahwa dari 45 anggota dewan, hanya 19 orang yang tercatat hadir, bahkan yang siap secara fisik hanya 14 orang.

Menurut ketentuan, rapat terkait keuangan daerah harus dihadiri minimal dua pertiga dari total anggota dewan, yaitu sebanyak 30 orang. Karena jumlah tersebut tidak terpenuhi, rapat tidak bisa dilanjutkan.

Menanggapi situasi tersebut, Ketua Badan Kehormatan DPRD Provinsi Gorontalo, Fikram Salilama, mengusulkan penundaan sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 12 Tahun 2018, Pasal 127 Ayat 1 Huruf B. 

Baca selengkapnya

2. 40 Sekolah di Gorontalo Meriahkan AXIS Nation Cup 2025, SMA Negeri 1 Dungaliyo Sabet Medali Emas

AXIS NATION CUP 2025 -- Euforia Kemeriahan AXIS Nation Cup 2025 di GOR David-Tony, Kelurahan Kayubulan, Kecamatan Limboto, Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo, Minggu (3/8/2025). SMA Negeri 1 Dungaliyo menyabet medali emas.
AXIS NATION CUP 2025 -- Euforia Kemeriahan AXIS Nation Cup 2025 di GOR David-Tony, Kelurahan Kayubulan, Kecamatan Limboto, Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo, Minggu (3/8/2025). SMA Negeri 1 Dungaliyo menyabet medali emas. (TribunGorontalo.com/Herjianto Tangahu)

SMA Negeri 1 Dungaliyo berhasil keluar sebagai juara turnamen futsal AXIS Nation Cup 2025 setelah mengalahkan SMA Negeri 1 Limboto Barat di partai final. 

Kemenangan ini membawa mereka menjadi wakil Provinsi Gorontalo di babak regional Sulawesi yang akan diselenggarakan di Palu.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved