Guru Lecehkan Siswi

BREAKING NEWS: Guru SMK di Pohuwato Gorontalo Diduga Lecehkan Siswi

Ibu siswi tersebut kepada TribunGorontalo, Jumat (12/1/2023) mengungkapkan, bahwa aksi AE terjadi belum lama ini. 

|
Penulis: Rahman Halid | Editor: Wawan Akuba
FreePIC
Ilustrasi pelecehan -- seorang siswi di SMK Pohuwato, Gorontalo, dilecehakan. 

TRIBUNGORONTALO.COM, Pohuwato -- Seorang guru sekolah menengah kejuruan (SMK) di Marisa, Kabupaten Pohuwato, Gorontalo diduga melecehkan siswinya. 

Perlakuan guru SMK berinisial AE ini terungkap setelah diceritakan oleh siswi tersebut kepada orangtuanya. 

Ibu siswi tersebut kepada TribunGorontalo, Jumat (12/1/2023) mengungkapkan, bahwa aksi AE terjadi belum lama ini. 

Kejadiannya malam hari, saat itu korban memang dijadwalkan menjalani kerja praktek. 

Karena sudah mengantuk, korban pun tidur lebih cepat di tenda yang dibangun di sekolah itu. 

Namun, guru yang tahu korban sudah tidur, lantas ikut berbaring di dekat tubuh korban. 

Tidak hanya berbaring, guru itu juga meraba tubuh korban hingga seketika mengangetkan korban. 

"Anak saya terbangun dan kaget, tiba-tiba oknum guru itu langsung meraba bagian tubuh anak saya," ujarnya.

Mendengar keluhan itu, ibu korban pun melapor ke pihak sekolah. 

Namun, pihak sekolah tidak memberi sanksi apapun kepad AE. 

"Tidak sanksi yang diberikan," ujarnya.

Malah, dirinya sedih lantaran ada ungkapan pihak sekolah yang dianggap tidak pantas. 

"Kesalnya saya, pihak sekolah mengatakan ini hanyalah kasus pelecehan bisa dan oknum tidak memegang dibagian sensitif anaknya," tegasnya.

Sementara, kepala sekolah yang berhasil dihubungi mengungkapkan, kasus yang terjadi disekolahnya telah dikomunikasikan antar kedua bela pihak.

"Sudah dilakukan komunikasi kedua bela pihak, tetapi belum menemukan titik terang," tutupnya. (*)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved