Perang Rusia Ukraina

Update Perang Rusia Vs Ukraina Hari Ke-603: Pasukannya Digempur Rudal ATACMS, Putin Buka Suara

Kondisi terkini perang hari ke-603, Kamis (19/10/2023): Presiden Rusia Vladimir Putin menanggapi soal Ukraina yang mengerahkan rudal ATACMS Amerika.

Penulis: Nina Yuniar | Editor: Ananda Putri Octaviani
Twitter media afiliasi Pemerintah Rusia/RT_com
Presiden Rusia Vladimir Putin saat menyampaikan pidato kenegaraan di Ibu Kota Rusia, Moskow, pada 21 Februari 2023. Kabar terbaru dalam perang Rusia vs Ukraina hari ke-603 pada Kamis, 19 Oktober 2023: Putin angkat bicara perihal penggunaan rudal ATACMS Amerika Serikat oleh Ukraina. 

Di antara sasaran yang diserang adalah sebuah bangunan tempat tinggal di tenggara Kota Zaporizhzhia, Ukraina.

Baca juga: Update Perang Rusia Vs Ukraina Hari Ke-597: Kota Avdiivka Jadi Medan Pertempuran Sengit

- Majelis rendah parlemen Rusia telah meloloskan pembahasan kedua dan ketiga rancangan undang-undang yang mencabut ratifikasi Rusia terhadap perjanjian larangan uji coba nuklir komprehensif.

Keduanya disahkan dengan suara bulat dengan 415 suara berbanding nol.

Kementerian Luar Negeri Ukraina kemudian mengutuk langkah yang diambil tersebut, dan mendesak masyarakat internasional untuk menanggapi “provokasi” Rusia.

Baca juga: Update Perang Rusia Vs Ukraina Hari Ke-596: Kota Nikopol Dihantam Rudal, 4 Orang Tewas

- Presiden Prancis Emmanuel Macron menegaskan kembali dukungan negaranya terhadap Ukraina melalui panggilan telepon pada hari Rabu dengan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky, menurut kepresidenan Prancis.

“Dia meyakinkan presiden Ukraina bahwa meluasnya krisis tidak akan melemahkan dukungan Prancis dan Eropa terhadap Ukraina, yang akan tetap ada selama diperlukan,” kata kantor Kepresidenan Prancis.

- Jenderal Oleksandr Tarnavskyi, yang bertanggung jawab atas operasi Ukraina di selatan, mengatakan pasukan Ukraina “sebagian berhasil di selatan Robotyne.”

Untuk diketahui, Robotyne adalah salah satu dari sekelompok desa di selatan yang ingin diamankan oleh Ukraina sebagai bagian dari kemajuannya menuju Laut Azov, yang bertujuan untuk memutuskan jembatan darat yang menghubungkan posisi Rusia di selatan dan timur.

Baca juga: Update Perang Rusia Vs Ukraina Hari Ke-595: Ukraina Catat Hampir 100 Ribu Kasus Kejahatan Perang

- Biden dilaporkan akan mengusulkan paket gabungan senilai 100 miliar dolar untuk Ukraina, Israel, Taiwan dan krisis migrasi di perbatasan AS-Meksiko minggu ini.

Paket tersebut dimaksudkan untuk menghindari kekacauan di Kongres dan mempertemukan kubu Demokrat, yang telah meminta bantuan tambahan untuk Kyiv selama berminggu-minggu, dengan kubu Republik, yang menginginkan dana untuk memperketat kontrol di perbatasan selatan.

(TribunGorontalo.com/Nina Yuniar)

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved