MBG Gorontalo

Telur Lalat di Menu MBG Gorontalo, Efeknya Jika Tertelan Bisa Keracunan?

Kasus ditemukannya benda menyerupai larva lalat dalam makanan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SMA Negeri 1 Telaga, Kabupaten Gorontalo

Editor: Wawan Akuba
kompas
ILUSTRASI MAKAN SIANG - Program makan bergizi gratis (MBG) sudah dimulai pada Senin (6/1/2025). 

Gejalanya bisa berupa sakit perut, mual, gatal di anus, hingga pendarahan dari rektum.

Meski begitu, para ahli menegaskan bahwa kasus seperti ini jarang terjadi. Jika hanya satu atau dua telur tertelan dari makanan yang masih segar, efeknya biasanya tidak berbahaya.

Namun, masyarakat diimbau untuk tetap menjaga kebersihan makanan, menutup wadah makanan, dan segera membuang makanan yang mencurigakan atau berbau tidak sedap.

Bagi anak-anak, lansia, atau orang dengan daya tahan tubuh lemah, risiko keracunan lebih tinggi.

Bila muncul gejala seperti muntah parah, diare lebih dari tiga hari, atau tinja berdarah, disarankan segera memeriksakan diri ke dokter.

Sebelumnya, SPPG Telaga menegaskan bahwa seluruh proses pengolahan makanan MBG dilakukan dengan standar higienis dan langsung mengganti makanan siswa yang ditemukan larva tersebut. (*)

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved