Benteng Otanaha Gorontalo Tetap Dibuka Untuk Wisatawan Meski Ada Bekas Longsor

Kawasan wisata bersejarah ini sempat mengalami longsor pada Juli 2024 akibat curah hujan yang tinggi, menyebabkan bagian kiri benteng beserta pagar ya

FOTO: Prailla Libriana, TribunGorontalo.com
Potret sisi benteng Otanaha, Kota Gorontalo yang longsor beberapa waktu lalu. 

TRIBUNGORONTALO.COM, Gorontalo -- Setelah sempat ditutup akibat longsor, akses wisatawan ke Benteng Otanaha di Gorontalo kini telah dibuka kembali.

Kawasan wisata bersejarah ini sempat mengalami longsor pada Juli 2024 akibat curah hujan yang tinggi, menyebabkan bagian kiri benteng beserta pagar yang mengelilinginya ambruk.

Longsor tersebut hampir menelan seluruh jalur pejalan kaki yang terbuat dari batu dan semen. Akibatnya, akses menuju benteng sempat ditutup untuk sementara waktu guna mencegah terjadinya korban jiwa.

Namun, pantauan TribunGorontalo.com pada Sabtu (24/8/2024) menunjukkan bahwa Benteng Otanaha sudah dapat diakses kembali oleh para wisatawan.

Suasana di benteng pada sore hari itu tampak lebih ramai dari biasanya, dengan banyak wisatawan lokal dan turis asing yang mengunjungi situs bersejarah ini.

Para wisatawan terlihat mengabadikan keindahan Benteng Otanaha melalui ponsel mereka.

Beberapa turis asing juga tampak asyik membaca informasi berbahasa Indonesia yang terpasang di sekitar benteng.

Garis larangan yang sebelumnya dipasang di tangga masuk benteng saat longsor terjadi kini telah dilepas, meskipun bekas longsor masih tampak jelas.

Sebagian wisatawan memilih untuk mengambil rute lain, sementara yang lain dengan hati-hati melintasi area yang terdampak longsor.

Kartin Safi'i, penjaga di pintu masuk Benteng Otanaha, menjelaskan bahwa operasional benteng telah dibuka kembali sejak akhir Juli 2024.

Menurut Kartin, meskipun longsor tersebut cukup mengkhawatirkan, dampaknya tidak terlalu parah.

"Cuma begitu saja longsornya," ungkap Kartin kepada TribunGorontalo.com.

Namun, tidak semua pengunjung merasa tenang dengan kondisi ini.

Fitri Husain, salah satu pengunjung, mengungkapkan keprihatinannya terhadap area yang terdampak longsor. 

Ia berharap pihak pengelola dapat segera melakukan perbaikan, mengingat pentingnya Benteng Otanaha sebagai lokasi pembelajaran sejarah bagi anak-anak.

"Anak-anak kan kadang tidak hati-hati, bisa saja jatuh di lokasi yang longsor itu," ujar Fitri, menekankan pentingnya keselamatan di situs bersejarah tersebut. (*)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved