Berita Provinsi Gorontalo

8 Tokoh Besar di Gorontalo, Ada Nani Wartabone Hingga BJ Habibie

Berikut ada 8 orang hebat di antaranya yakni Nani Wartabone, tokoh proklamator Gorontalo hingga Bachruddin Jusuf Habibie, Presiden ke-3 RI.

TRIBUNGORONTALO/PRAILAKARAUWAN
Sudut orang hebat di Gorontalo yang memuat 8 tokoh besar di Gorontalo. 

TRIBUNGORONTALO.COM, Gorontalo -- Gorontalo memiliki banyak orang hebat dalama sejarahnya

Berikut diantaranya ada 8 orang hebat yakni Nani Wartabone, tokoh proklamator Gorontalo hingga Bachruddin Jusuf Habibie, Presiden ke-3 RI.

8 tokoh besar di Gorontalo ini dapat dilihat di Sudut Orang Hebat yang terletak di bagian kiri dari kawasan Taman Budaya Limboto, Jalan Achmad A. Wahab, Kecamatan Limboto, Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo.

Sudut orang hebat ini diresmikan Nelson Pomalingo, Bupati Kabupaten Gorontalo pada Kamis (2/5/2024) silam

Lokasi ini dibangun sebagai bentuk penghargaan atas prestasi, dedikasi dan pengabdian terhadap tokoh besar di Gorontalo.

Berikut 8 tokoh orang besar di Gorontalo :

1. Hj. Sarini Abdullah

Hj Sarini Abdullah lahir di Gorontalo 21 Januari 1964.

Wanita berusia 60 tahun ini merupakan pengurus Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) dan masuk kedalam keanggotaan Ikatan Persaudaraan Qori dan Qori'ah (IPQOH) Provinsi Gorontalo.

Dirinya pernah meraih juara 1 nasional Qori'ah tingkat anak-anak Sulawesi Utara pada1977.

Pada 1979 Sarini juga berhasil menyabet juara 1 Qori'ah tingkat remaja di Manado dan juara 1 Qori'ah tingkat dewasa.

Dia juga pernah berhasil juara 1 Qori'ah di Malaysia.

Atas dedikasinya di dunia Qori'ah, nama Sarini Abdullah pun dipakai sebagai nama jalan di Kota Gorontalo.

2. Djalaluddin Tantu

Tokoh Gorontalo kelahiran 27 Mei 1934 ini dikenal sebagai salah seorang perintis berdirinya Badan Keamanan Rakyat (BKR) udara yang menjadi cikal bakal TNI AU.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved