Polemik Sarwendah dan Betrand Peto

Habis Kesabaran! Sarwendah Ancam Polisikan Netizen hingga Lacak Rumah Haters

Isu negatif mengenai hubungan dengan anak angkatnya Betrand Peto membuat Sarwendah berani mengancam netizen

Editor: Fadri Kidjab
Grid.ID, TikTok Sarwendah Official
Sarwendah akhirnya kini tanpa ampun memberikan somasi terbuka terhadap haters yang tega memfitnahnya dengan hubungan Betrand Peto 

Sebelumnya Sarwendah mengaku sudah 2 bulan tak tinggal serumah dengan Ruben.

Pihak humas Pengadilan Negeri Jakarta Selatan juga mengungkap bahwa ada gugatan perdata terhadap Ruben.

Humas PN Jakarta Selatan, Djuyamto, memastikan ada gugatan perdata yang terdaftar atas nama Ruben Samuel Onsu.

"Iya, jadi setelah saya cek di SIPP Kepaniteraan Perdata, itu belum masuk ke sistem, tapi barangkali sudah didaftarkan melalui e-court (e-filing). Tapi pendaftarannya belum input ke sistem perkara," kata Djuyamto ditemui di PN Jakarta Selatan, Kamis (2/5/2024).

Pernyataan Djuyamto rupanya membuat pihak Sarwendah geram.

Sarwendah memastikan bahwa dirinya tak pernah melayangkan gugatan apa pun terhadap Ruben.

Pihak Sarwendah juga menuntut PN Jakarta Selatan untuk memberikan klarifikasinya atas pernyataan yang membuat publik heboh.

Djuyamto akhirnya angkat bicara. Ia memberikan klarifikasi terkait gugatan cerai Sarwendah terhadap Ruben Onsu.

"Bahwa Pengadilan Negeri Jakarta Selatan sampai saat ini belum ada perkara perceraian atas nama Ruben Onsu dan Sarwendah. Informasi yang beredar merupakan misinformasi atas penjelasan saya selaku humas Pengadilan Negeri Jakarta Selatan kepada teman-teman media yang kemarin sore mengkonfirmasi info tersebut," beber Djuyamto dalam video yang dikirimkan kepada awak media, Jumat (3/5).

Sementara itu, kedekatan Sarwendah dan Betrand Peto selama ini memang kerap disalahartikan oleh netizen.

Kendati demikian, Sarwendah sudah berkali-kali menjelaskan bahwa tidak ada hubungan spesial antara dirinya dan Betrand.

 

Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com

Sumber: TribunJatim
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved