Pilpres 2024

Bobby Nasution Deklarasi Pemenangan Prabowo dan Gibran di Pilpres 2024, PDIP Kecewa

Wali Kota Medan, Bobby Nasution yang merupakan kader PDIP malah mendeklarasikan kemenangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming di Pilpres 2024 nant

|
Penulis: Redaksi | Editor: Wawan Akuba
TribunGorontalo.com
Ketua Umum BPP, Bobby Nasution, serta dihadiri dan disaksikan oleh Ketua Dewan Pembina BPP Akbar Himawan Buchari, Ketua Tim Pemenangan Nasional (TKN) Rosan Roeslani, Bakal Calon Presiden Prabowo Subianto, serta ribuan pengusaha muda anggota BPP. (Dokumentasi) 

Termasuk, program-gagasan yang disampaikan Prabowo melalui Asta Cita.

Karena itu, Bobby mengaku tidak sabar segera memenangkan Prabowo-Gibran menjadi Presiden dan Wakil Presiden RI pada 2024 mendatang.

"Kami yang berdiri dan duduk di sini sudah nggak sabar ingin menangkan Pak Prabowo di seluruh Indonesia bukan hanya ucapan yang ingin kami sampaikan tapi gerakan yang ingin kami tujukan kepada seluruh rakyat Indonesia," pungkasnya.

Bobby Nasution Cium Tangan Prabowo

Wali Kota Medan yang juga Kader PDIP, Bobby Nasution mencium tangan calon presiden Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto saat menghadiri acara deklarasi relawan di Djakarta Theater, Jakarta Pusat, pada Rabu (8/11/2023).

Momen tersebut saat Bobby menyambut Prabowo menghadiri acara relawan bernama Barisan Pengusaha Pejuang.

Saat itu, Bobby terlihat telah menunggu kedatangan Prabowo.

Tak lama setelah itu, rombongan Prabowo yang memakai Alphard putih bernomor polisi B 108 PSD itu pun tiba di lokasi acara.

Bobby yang memakai jaket putih dan celana jeans tersebut pun langsung mencium tangan Prabowo.

Sontak Prabowo pun langsung menepuk punggung Bobby yang mencium tangannya.

Saat itu, Prabowo juga sempat memberikan sapaan kepada Bobby yang juga menantu Presiden Jokowi tersebut.

"Eh Mas Bobby," kata Prabowo singkat. (*)

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved