K League
Baru 2 Bulan Bertugas, Shin Tae-yong Resmi Dipecat Ulsan HD
Klub K League 1, Ulsan HD resmi mencopot Shin Tae-yong (STY) dari kursi kepelatihan.
TRIBUNGORONTALO.COM – Klub K League 1, Ulsan HD resmi mencopot Shin Tae-yong (STY) dari kursi kepelatihan.
Melansir dari Kompas.com, pemecatan ini menyusul serangkaian hasil buruk yang menimpa tim juara bertahan K League 1 (Liga Korea Selatan).
Keputusan drastis ini diumumkan manajemen Ulsan HD pada Kamis (9/10/2025) sore waktu setempat.
Ironisnya, eks pelatih Timnas Indonesia ini baru saja bergabung dengan Ulsan HD pada Agustus 2025.
Namun, hanya dua bulan melatih, kontrak Shin Tae-yong justru diputus oleh manajemen klub. Sejatinya Shin Tae-yong terikat kontrak hingga akhir 2027.
"Ulsan HD FC mengakhiri kerja sama dengan pelatih Shin Tae-yong," tulis manajemen klub melalui akun media sosial resmi mereka, Kamis.
Baca juga: Takluk dari Arab Saudi, Begini Skenario Timnas Indonesia untuk Lolos Piala Dunia 2026
Hasil buruk jadi penyebab utama
Di bawah asuhan Shin Tae-yong, performa Ulsan HD anjlok dan berada dalam situasi krisis.
Selama 10 pertandingan yang dilakoni, Ulsan HD hanya mampu meraih dua kemenangan, yakni saat melawan Jeju United dan Chengdu Rongcheng.
Sisanya, tim menelan empat kekalahan (melawan Suwon FC, FC Seoul, Jeonbuk Hyundai Motors, dan Gimcheon Sangmu) dan empat hasil imbang (melawan Pohang, Anyang, Daegu, dan Shanghai Shenhua).
Serangkaian kekalahan beruntun memperparah kondisi klub, termasuk saat tumbang 2-4 melawan Suwon FC, 2-3 dari FC Seoul, dan 0-2 kontra Jeonbuk Hyundai Motors.
Kekalahan-kekalahan tersebut membuat Ulsan HD terpuruk di posisi ke-10 klasemen K League 1 dengan 37 poin dari 32 laga.
Direktur Klub Turut Mundur
Sebagai bentuk tanggung jawab atas performa tim, Direktur Klub Kim Gwang-kook juga turut mengundurkan diri.
Untuk mengisi kekosongan, posisi pelatih sementara akan dipegang oleh Direktur Tim Muda Ulsan, Noh Sang-rae.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.