Debat Pilkada Kabupaten Gorontalo
Sorak Sorai dan Jogetan Pendukung Paslon Warnai Jalannya Debat Kedua Pilkada Kabupaten Gorontalo
Sorak para pendukung paslon Bupati Gorontalo menambah euforia jalannya debat.
Penulis: Herjianto Tangahu | Editor: Fadri Kidjab
TRIBUNGORONTALO.COM, Gorontalo – Sorak para pendukung paslon Bupati Gorontalo menambah euforia jalannya debat.
Debat kedua yang digelar di Grand Misfalah Limboto merupakan debat kedua pada pilakda Gorontalo 2024.
Meskipun agenda debat digelar di dalam gedung, namun suasana di luar gedung tak kalah meriah.
Para pendukung paslon dengan bersorak dengan yel-yel kebanggaan mereka.
Tak hanya itu, beberapa pendukung yang dominan ibu-ibu sampai menari-nari lepas.
Tak tanggung-tanggung, polisi bahkan sampai turun tangan meminta agar masing-masing pendukung tidak masuk ke wilayah pendukung lainnya.
Baca juga: 2 Warga Kota Gorontalo Jualan Kosmetik Asal Filipina, Laris Manis dalam Setahun meski Berbahaya
Mereka difasilitasi oleh KPU Kabupaten Gorontalo nonton bareng diluar gedung.
Kendati debat belum dimulai, masing-masing pendukung sahut-menyahut.
Setiap kubu dipandu oleh koordinator masing-masing pendukung menggunakan pengeras suara.
Pendukung paslon SYAH kompak mengenakan kemeja hijau dengan nomor paslon di dada kanan.
Paslon ST 12 tak kalah nyentrik dengan rompi biru tua sebagai warta partai calon bupati.
Pendukung ROAD kompak dengan warna putih kombinasi oranye hijau.
Dan terakhir adalah pendukung paslon DEWA yang seragam menggunakan atribut kuning.
>>> Klik Link Streaming Tribun Gorontalo di Facebook dan YouTube.
Jangan Ketinggalan Berita Peristiwa Terkini, Yuk Ikuti Halaman Facebook Tribun Gorontalo
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/gorontalo/foto/bank/originals/Para-pendukung-masing-masing-pasangan-calon-bupati-Gorontalo.jpg)