Menteri Prabowo Gibran
Sugiono hingga M Herindra, Inilah 5 Sosok Calon Menteri Prabowo dari Kalangan Militer
Sebanyak 49 tokoh itu kompak mengenakan kemeja batik saat menyambangi kediaman Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara IV, Kebayoran, Jakarta Selatan
Donny Ermawan sebelumnya menjabat Pangkoopsau II.
Donny Ermawan satu dari puluhan calon menteri yang dipanggil Prabowo ke kediamannya kemarin.
5. M Herindra

Letjen Muhammad Herindra adalah lulusan terbaik Akmil.
Saat ini menjabat Wakil Menteri Pertahanan (Wamenhan) sejak tanggal 21 Oktober 2020.
Herindra PERNAH menjabat sebagai Kepala Staf Umum Tentara Nasional Indonesia.
M Herindra mulai digembleng sebagai prajurit di jenjang pendidikan Akademi Militer (Akmil) seangkatan dengan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Andika Perkasa.
Wakil Menteri Pertahanan (Wamenhan) Letjen (Purn) Herindra di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (6/6/2024).
Wakil Menteri Pertahanan (Wamenhan) Letjen (Purn) Herindra di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (6/6/2024). (Tangkap layar akun YouTube TV Parlemen)
Ia berhasil menjadi lulusan terbaik Akmil 1987.
Di tahun-tahun selanjutnya, Herindra menimba ilmu kemiliteran di sejumlah tempat.
Seperti di Sekolah Staf dan Komandan Angkatan Darat (SKKAD) yang kemudian berganti nama menjadi SESKOAD.
M Herindra juga mencicipi pendidikan di Lembaga Ketahanan Nasional Republik Indonesia, yang selanjutnya disebut Lemhannas RI.
Di sini dirinya disiapkan sebagai pimpinan tingkat nasional yang berpikir komprehensif, integral, holistik, integratif dan profesional, memiliki watak, moral dan etika kebangsaan, negarawan, berwawasan nusantara serta mempunyai cakrawala pandang yang universal sebagaimana tugas dari Lemhannas RI.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul 5 Calon Menteri Prabowo dari Kalangan Militer yang Telah Dipanggil Kemarin
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.