Google Rayakan Hari Bumi, Ajak Masyarakat Ramah Lingkungan

Animasinya menampilkan berbagai pesan untuk masyarakat ramah terhadap lingkungan demi kelangsungan bumi. 

TribunGorontalo.com
Google membuat doodle tentang Earth Day atau Hari Bumi yang diperingati setiap 22 April. 

TRIBUNGORONTALO.COM -- Perusahaan teknologi, Google, ikut merayakan Earth Day atau Hari Bumi, Sabtu 22 April 2023. 

Google merayakan Hari Bumi dengan membuat animasi pada tampilan depan mesin pencari. 

Jika mengunjungi situs google.com hari ini, akan melihat visualisasi atau doodle perayaan Hari Bumi ala Google. 

Animasinya menampilkan berbagai pesan untuk masyarakat ramah terhadap lingkungan demi kelangsungan bumi. 

Hal itu sesuai tema Hari Bumi atau Earth Day 2023 yakni Invest In Our Planet (Berinvestasi di Planet Kita).

Animasi Google ini didominiasi warna hijau. Tampak terlihat bagaimana penggunaan energi ramah lingkungan. 

Ada animasi panel surya yang menghasilkan energi listrik, lalu ada aktivitas pengolahan ulang limbah plastik.

Kemudian ada animasi orang yang tengah menanm pohon, berkebun, hingga menjemur pakaian menggunakan sinar matahari, alih-alih pakai mesin cuci. 

"Doodle Hari Bumi tahunan hari ini menyoroti bagaimana individu dan komunitas dapat bekerja sama dalam cara besar dan kecil untuk mengambil tindakan melawan perubahan iklim," tulis Google dalam keterangan Doodle-nya.

Hari Bumi adalah hari yang dirayakan di seluruh dunia setiap tahun pada tanggal 22 April.

Hari ini dirayakan untuk meningkatkan kesadaran tentang masalah lingkungan dan pentingnya menjaga bumi kita yang indah ini.

Perayaan Hari Bumi juga mempromosikan cara-cara untuk mengurangi dampak negatif yang dibuat manusia pada lingkungan, serta memotivasi orang untuk bertindak dan menjadi agen perubahan yang lebih bertanggung jawab dalam menjaga bumi kita.

Hari Bumi pertama kali dirayakan pada tahun 1970, ketika seorang aktivis lingkungan bernama Gaylord Nelson menyadari betapa pentingnya masalah lingkungan bagi keberlangsungan hidup manusia.

Ia mengajak orang untuk memperjuangkan kepedulian terhadap lingkungan melalui berbagai kegiatan seperti konferensi, diskusi, dan demonstrasi.

Sejak saat itu, perayaan Hari Bumi menjadi semakin populer dan diadakan di seluruh dunia.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved