Ramadhan Gorontalo
Jelang Ramadhan Gorontalo Makam Raja Ilato Ju Panggola Ramai Dikunjungi Peziarah
Menjelang Ramadhan Gorontalo makam Raja Ilato Ju Panggola ramai dikunjungi oleh peziarah.
Penulis: Husnul Puhi | Editor: Dinie S Awwali
TRIBUNGORONTALO.COM, Gorontalo - Menjelang Ramadhan Gorontalo makam Raja Ilato Ju Panggola ramai dikunjungi oleh peziarah.
Penjaga makam Ju Panggola Rohana Ismail mengatakan, banyak peziarah mendatangi makam saat mendekati Ramadhan Gorontalo.
"Hampir setiap hari, semalam ada empat mobil rombongan yang datang," ungkap Rohana saat ditemui TribunGorontalo.com di kediamannya, Kamis (9/3/2023).
Kediaman Rohana tepat berhadapan dengan makam Raja Ilato Ju Panggola.
Makam tersebut berada di Jalan Usman Isa, Desa Iluta, Kecamatan Batudaa, Kabupaten Gorontalo.
Kata Rohana, kebanyakan peziarah yang datang mengunjungi makam tersebut dari Kabupaten Gorontalo.
"Paling banyak itu dari Limboto, dan ramai itu saat isra miraj kemarin," imbuhnya.
Rohana mengaku merupakan keturunan ketujuh dari Raja Ilato Ju Panggola.
Secara turun temurun keluarga dari Aulia Raja Ilato berinisiatif untuk menjadi penjaga makam.
"Kalau saya ini sudah keturunan ketujuh, dan kami keluarganya sebagai penjaga makam ini," ucapnya.
Menurut cerita Rohana, orang yang pertama kali menemukan makam Raja Ilato Ju Panggola itu adalah kakeknya yang biasa dipanggil Hj. Abu Bakar.
Hj. Abu bakar menemukan makam tersebut melalui perantara mimpi dan suara bisikan dari Raja Ilato Ju Panggola.
"Hanya Hj. Abu Bakar ini yang tau Raja Ilato Ju Panggola," pungkasnya. (*)

                
												      	
												      	
												      	
				
			
											
											
											
											
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.