Prakiraan Cuaca Gorontalo

Daftar Wilayah Gorontalo Diguyur Hujan Besok Kamis, 17 April 2025 Sesuai Data BMKG

Sejumlah wilayah di Provinsi Gorontalo diperkirakan akan diguyur hujan pada Kamis, 17 April 2025.

Penulis: Jefry Potabuga | Editor: Wawan Akuba
FOTO: Jefri Potabuga
ILUSTRASI -- Kondisi banjir di Desa Hutadaa, Kabupaten Gorontalo, Senin (27/1/2025). 

TRIBUNGORONTALO.COM, Gorontalo – Sejumlah wilayah di Provinsi Gorontalo diperkirakan akan diguyur hujan pada Kamis, 17 April 2025.

Hal itu berdasarkan prakiraan cuaca yang dirilis oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Gorontalo pada Rabu, 16 April 2025.

Prakiraan ini mencakup cuaca dari pagi hingga malam hari, dengan intensitas yang bervariasi di beberapa daerah.

Supandi Nikolas, prakirawan cuaca BMKG Gorontalo, menyampaikan bahwa pada pagi hari cuaca umumnya berawan.

Melalui laporan tertulis, ia menjelaskan ada potensi hujan ringan yang diperkirakan terjadi di wilayah Tolinggula dan sekitarnya.

Warga di wilayah tersebut diimbau untuk tetap waspada terhadap kemungkinan perubahan cuaca.

Memasuki siang hari, cuaca di sebagian besar wilayah Gorontalo akan didominasi oleh hujan.

Wilayah yang berpotensi mengalami hujan ringan antara lain Tibawa, Limboto, Kota Gorontalo, Bone, Bone Raya, Tapa, Tilamuta, Sumalata, Marisa, dan sekitarnya.

Sedangkan wilayah yang diprediksi mengalami hujan sedang adalah Popayato Barat, Popayato, Taluditi, Patilangio, Buntulia, Dulupi, Wonosari, Suwawa Timur, dan Asparaga.

Pada malam hari, cuaca akan kembali berawan di sebagian besar wilayah, namun Tolinggula dan sekitarnya masih berpotensi diguyur hujan ringan.

Untuk dini hari, diperkirakan cuaca tetap berawan di seluruh wilayah Gorontalo.

BMKG juga mengeluarkan peringatan dini terkait cuaca ekstrem.

Supandi Nikolas mengingatkan bahwa Kabupaten Pohuwato, Kabupaten Boalemo, Kabupaten Gorontalo, dan Kabupaten Bone Bolango berisiko mengalami hujan lebat.

Prakiraanya hujan ini dapat disertai dengan kilat, petir, dan angin kencang, terutama pada siang hingga malam hari.

Warga di wilayah-wilayah ini diminta untuk tetap siaga.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved