Lebaran Gorontalo

Citimall Gorontalo Dipadati Pengunjung Pasca Lebaran, Restoran dan Toko Baru Jadi Daya Tarik Utama

Pusat perbelanjaan ini tampaknya menjadi pilihan utama bagi warga yang ingin menghabiskan waktu setelah libur lebaran.

Penulis: Jefry Potabuga | Editor: Wawan Akuba
FOTO: Jefry Potabuga, TribunGorontalo.com
CITIMALL GORONTALO--Pusat perbelanjaan Citimall Gorontalo di Jalan Sultan Botutihe Kelurahan Heledulaa Kota Gorontalo dipadati pengunjung pasca lebaran Idulfitri 1446 H.Dari pantauan Tribun Gorontalo di lapangan, Rabu (2/4/2035) pukul 15.37 Wita semua lantai gedung di Mall Gorontalo terisi, Foto: TribunGorontalo.com/Jefri Potabuga 

Lantai empat juga tak kalah ramai, terutama di area permainan anak-anak.

Banyak orang tua yang terlihat menemani anak-anak mereka bermain di lokasi tersebut. 

Cinema XXI yang terletak di lantai yang sama juga dipenuhi oleh pengunjung yang ingin menikmati berbagai film terbaru.

Menurut Azem Ali, salah satu petugas keamanan di Mall Gorontalo, lonjakan pengunjung sudah terlihat sejak H-1 pasca Lebaran.

"Pengunjung memadati mall sejak H-1 pasca Lebaran," ujarnya.

Dia menambahkan, pengunjung mulai ramai sejak pagi hari, dan puncaknya terjadi di malam hari.

Azem juga menyebutkan bahwa kepadatan pada H-2 ini hampir serupa dengan H-1, namun restoran baru Marugame Udon tampaknya menjadi daya tarik utama.

"Paling banyak pengunjungnya di resto yang baru buka ini," jelasnya.

Dengan semakin ramainya suasana, diperkirakan kepadatan pengunjung di Mall Gorontalo akan terus meningkat hingga malam hari. (*)

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved