Bupati Gorontalo Terpilih

Penetapan Bupati Gorontalo Terpilih, KPU Undang Seluruh Paslon dan Timsesnya

Acara ini merupakan tahapan penting dalam rangka menentukan Bupati dan Wakil Bupati terpilih setelah Pilkada 2024.

|
Penulis: Jefry Potabuga | Editor: Wawan Akuba
FOTO: Jefri Potabuga, TribunGorontalo.com
Plt. Ketua KPU Kabupaten Gorontalo, Windarto Bahua saat diwawancarai, Jumat (27/9/2024). 

TRIBUNGORONTALO.COM, Gorontalo – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo akan menggelar acara penetapan pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati terpilih pada Kamis (9/1/2025) pukul 14.00 Wita di Grand Misfalah Kabupaten Gorontalo.

Acara ini merupakan tahapan penting dalam rangka menentukan Bupati dan Wakil Bupati terpilih setelah Pilkada 2024.

Plt. Ketua KPU Kabupaten Gorontalo, Windarto Bahua, mengungkapkan bahwa sesuai dengan kesepakatan dalam rapat bersama Forkopimda, kegiatan penetapan ini akan dilakukan dengan mengundang empat pasangan calon yang mengikuti Pilkada 2024.

“Kegiatan penetapan calon terpilih ini akan dilakukan besok, dan setiap pasangan calon diminta untuk membawa massa sebanyak 20 orang,” ujar Windarto, Rabu (8/1/2025).

Ia menjelaskan bahwa acara ini akan berlangsung dengan prinsip keadilan, peserta yang hadir di dalam ruangan dibatasi jumlahnya, yaitu 20 orang per pasangan calon, tanpa ada perbedaan. 

Selain itu, KPU memastikan bahwa seluruh proses akan dilaksanakan secara terstruktur dan sistematis.

Pelaksanaan acara penetapan akan mengikuti format yang sama seperti rapat pleno sebelumnya, yang terdiri dari pembukaan, sambutan, pembacaan berita acara, penandatanganan, hingga pembacaan berita acara.

Setelah penetapan, calon terpilih akan diberikan kesempatan untuk menyampaikan sambutan.

Di luar ruang acara, pihak keamanan akan bertanggung jawab atas pengamanan, sementara KPU akan fokus pada jalannya kegiatan di dalam ruangan.

Selain pasangan calon dan timses, pihak KPU juga mengundang Forkopimda, OPD terkait, dan PPK se-Kabupaten Gorontalo untuk hadir.

Sebelumnya, KPU Kabupaten Gorontalo juga telah menggelar rapat koordinasi (rakor) pada Senin (6/1/2025) di Orasawa Resto, Limboto, untuk memastikan kelancaran proses penetapan calon terpilih.

“Semua persiapan telah kami pastikan, baik tempat acara, undangan, serta pengaturan media dengan idcard untuk kelancaran acara,” tambah Windarto.

Dengan penjagaan ketat dari pihak keamanan di luar dan dalam gedung, KPU berharap penetapan calon terpilih berjalan dengan lancar dan sesuai prosedur.(/Jian)*

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved