Wisata Gorontalo

Pesona Bukit Ilalang Dionumo, Permata Tersembunyi di Sumalata Gorontalo

Di sudut utara Gorontalo, tersembunyi sebuah destinasi wisata yang memukau, Pulau Dionumo. 

Penulis: Nur Ainsyah Habibie | Editor: Fadri Kidjab
TribunGorontalo.com/Nur Ainsyah Habibie
Mengintip pesona Bukit Ilalang Dionumo di Kecamatan Sumalata Kabupaten Gorontalo Utara 

TRIBUNGORONTALO.COM, Gorontalo – Di sudut utara Gorontalo, tersembunyi sebuah destinasi wisata yang memukau, Pulau Dionumo

Wisata di Desa Deme II, Kecamatan Sumalata, Kabupaten Gorontalo Utara, Pulau Dionumo ini menawarkan pesona alam yang memanjakan mata dan memberikan pengalaman tak terlupakan. 

Meskipun namanya belum setenar destinasi wisata lain di Indonesia, namun keindahan alam dan kekayaan biota lautnya menjadikan Dionumo bak permata tersembunyi.

“Indah seperti surga, sejauh ini pulau dionumo masih jadi pulau yang terbaik,” ujar Firman Ohihiya, pria yang melakukan Ekspedisi pulau di Gorontalo. 

Pulau Dionumo dapat diakses dari pusat Kota Gorontalo dengan waktu tempuh sekitar dua jam perjalanan darat menuju Sumalata. 

Perjalanan ini akan membawa pengunjung melewati jalur dengan pemandangan hijau di sepanjang jalan, menyuguhkan nuansa khas perdesaan yang masih asri dan jauh dari hiruk pikuk kota. 

Di akhir perjalanan darat, pengunjung akan tiba di Desa Deme II, pintu gerbang utama menuju Dionumo.

Untuk mencapai Pulau Dionumo, pengunjung perlu menyeberangi lautan menggunakan perahu yang disewakan oleh penduduk setempat. 

Tarifnya sangat terjangkau, hanya dengan Rp20 ribu untuk pulang-pergi, tanpa ada biaya tambahan seperti tiket masuk. 

Harga yang murah ini tidak mengurangi kualitas pengalaman yang ditawarkan, bahkan menjadi daya tarik tersendiri bagi para Tribunners yang hendak mencari destinasi ramah di kantong.

Setibanya di Dionumo, para pengunjung akan langsung disambut dengan hamparan luas bukit ilalang yang menjulang tinggi. 

Bukit ini menjadi salah satu ikon Dionumo karena keindahannya yang memukau. 

Pengunjung bisa berjalan kaki mendaki bukit ini, dengan jalur yang tidak terlalu terjal namun cukup menantang untuk menambah keseruan perjalanan.

Dari puncak bukit, pemandangan alam terbentang luas di hadapan mata. 

Bukit ilalang ini sangat cocok bagi mereka yang ingin menikmati keindahan senja. 

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved