Helikopter Presiden Iran Jatuh
Presiden Ebrahim Raisi Tewas, Diaspora Iran Bersorak dan Nyalakan Kembang Api
Presiden Iran Ebrahim Raisi dinyatakan tewas dalam kecelakaan helikopter. Kabar duka ini disampaikan langsung oleh media Iran, Meher Agency.
TRIBUNGORONTALO.COM – Presiden Iran Ebrahim Raisi dinyatakan tewas dalam kecelakaan helikopter.
Kabar duka ini disampaikan langsung oleh media Iran, Meher Agency.
Kepala Masyarakat Bulan Sabit Merah Iran (IRCS) mengatakan tidak ada korban selamat yang ditemukan di lokasi jatuhnya helikopter tersebut di wilayah Varzaqan, Provinsi Azerbaijan Timur, Iran.
“Tidak ada jejak korban selamat yang terlihat setelah lokasi jatuhnya helikopter ditemukan,” kata Pir-Hossein Kolivand pada Senin (20/5/2024) pagi, dalam wawancara dengan Tasnim.
Kematian Ebrahim Raisi dirayakan oleh sejumlah penentangnya di London, Inggris.
Diaspora Iran di seluruh dunia turun ke jalan, menari dan merayakan kemungkinan kematian presiden boneka rezim Republik Islam Ebrahim Raisi dalam kecelakaan helikopter.
Kebanyakan di antara mereka adalah keturunan para pendukung Raja Reza Pahlavi yang ditumbangkan Revolusi Islam 1979.
Kecelakaan helikopter itu tak hanya menewaskan Raisi, tapi juga Menteri Luar Negeri, Hossein Amir-Abdollahian.
Iran International juga menyiarkan postingan rekaman perayaan kembang api di langit Iran.
“Mari kita rayakan kabar baik atas jatuhnya helikopter Ebrahim Raisi,” kata seorang warga Teheran pada video yang dikirim ke Iran International.
Warga Suriah di bagian utara Aleppo, pada sebuah video tampak membagikan baklava untuk merayakan jatuhnya helikopter presiden Iran Raisis.
Raisi merupakan salah satu presiden paling konservatif yang pernah ada di Iran.
Ia dikenal di Republik Islam Iran melalui sistem peradilan yang dinilai brutal oleh pihak Barat, karena telah mengirim ribuan tahanan politik ke tiang gantungan.
"Itu alasan mengapa ia mendapat julukan 'Penjagal Teheran'," kata Jonathan Harounoff, jurnalis dan analis Israel dan Iran.
Harounoff mengatakan kepada Iran International News bahwa Raisi telah menjadi identik dengan segala hal yang dibenci oleh penentang Republik Islam di Iran dan di luar negeri.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/presiden-iran-naik-helikopter-jatuh.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.