Jelang Imlek, Etnis Tionghoa Gorontalo Gelar Ritual Pengantaran Dewa Dapur
tujuh hari jelang perayaan imlek, etnis tionghoa Gorontalo mengadakan ritual sembahyang pengantaran dewa dapur atau Cao Kun Kong.
TRIBUNGORONTALO.COM, Gorontalo - tujuh hari jelang perayaan imlek, etnis tionghoa Gorontalo mengadakan ritual sembahyang pengantaran dewa dapur atau Cao Kun Kong
Pengantaran Cao Kun Kong tersebut berlangsung di Tridharma Tulus Harapan Kita, Kota Gorontalo, Minggu (15/1/2023).
Pantauan TribunGorontalo.com, beberapa ornamen khas cina nampak menghiasi di dalam klenteng, Harapan Kita Gorontalo.
Sejak pagi, para jemaat mulai berdatangan menunggu proses ritual tersebut digelar.
Ritual pengantaran Dewa Dapur Cao Kun Kong itu dimulai dengan sembahyang serta puji pujian.
William seorang pemimpin ritual mengatakan, pengantaran Dewa Dapur itu bertujuan untuk melaporkan segala catatan perbuatan baik dan buruk manusia selama satu tahun di bumi.
“Hari ini kita melaksanakan ritual mengantarkan dewa dapur, jadi dia setiap tahun itu naik ke atas untuk melaporkan segala perbuatan baik atau buruk manusia selama satu tahun ini,” ungkap William.

Menurut William, imlek tahun ini merupakan (shio) kelinci air, yang mana ia berharap agar rezeki semua orang bisa mengalir seperti air.
“Kita berharap terutama masyarakat Gorontalo, bisa memperoleh berkah nanti di saat menyambut tahun baru imlek,” tambah Pemimpin ritual.
Rencananya pada malam imlek nanti para jamaah akan menggelar sembahyang menyambut tahun baru imlek. (*)