Jadwal dan Live Streaming Real Madrid 10-16 Oktober 2022

Real Madrid akan bertandang ke Polandia, selanjutnya akan menghadapi Barcelona pada akhir pekan ini. Berikut jadwal selengkapnya!

Twitter
Jadwal Real Madrid sepekan ini, mulai La Liga hingga Liga Champions. 

TRIBUNGORONTALO.COM - Berikut jadwal Real Madrid untuk sepekan, 10-16 Oktober 2022.

Usai meraih kemenangan 1-0 atas Getafe di Santiago Bernabeu kemarin, Real Madrid sempat menempati peringkat pertama klasemen La Liga.

Namun Barcelona berhasil meraih tiga poin melawan Celta Vigo membuat Los Blancos kembali mengekor Blaugrana.

Tim Ancelotti akan terbang ke Warsawa untuk laga tandang menghadapi klub raksasa Ukraina.

Klub Ukraina Shakhtar Donetsk akan memainkan pertandingan penyisihan grup Liga Champions UEFA di Polandia, setelah menyewa Stadion milik Legia Warsawa.

Sebab otoritas melarang pertandingan dimainkan di Ukraina, yang masih diserang oleh pasukan Rusia.

Pasukan Shakhtar pun harus menempuh hampir 1.000 mil jauhnya dari Donetsk di Stadion Wojska Polskiego Legia Warsawa.

Apabila Real Madrid menang di Polandia, dan RB Leipzig kalah dari Celtic, Los Blancos akan melangkah ke babak 16 sebagai juara grup.

Selanjutnya, kekuatan Karim Benzema cs akan kembali diuji, saat menjamu Barcelona di Santiago Bernabeu pada akhir pekan.

Baca juga: El Clasico: Singgung Kemenangan 4-0, Xavi Hernandez Tak Khawatirkan Real Madrid

Berikut jadwal Real Madrid pekan ini:

Liga Champions: Shakhtar Dontesk vs Real Madrid

Waktu: Rabu, 12/10/2022

Live Streaming: Vidio

Kick-off: 02.00 WIB


La Liga: Real Madrid vs Barcelona 

Waktu: Minggu, 16/10/ 2022

Live Streaming: Vidio

Kick-off: 21.15 WIB


(*)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved