Update Perkembangan Covid-19 dan Program Vaksinasi: Provinsi Gorontalo 0 Kasus per 31 Agustus 2022
Dari jumlah total pasien positif Covid-19 tersebut, sebanyak 13.448 orang dinyatakan sembuh. Sementara, 491 lainnya telah dinyatakan meninggal.
TRIBUNGORONTALO.COM - Per 31 Agustus 2022, Provinsi Gorontalo terkonfirmasi 0 kasus Covid-19.
Dikutip TribunGorontalo.com dari Press Conference Dirjen Perbendaharaan Kantor Wilayah Provinsi Gorontalo, Jum'at (30/9/2022), sejauh ini di Provinsi Gorontalo telah tercatat 13.939 kasus positif Covid-19.
Dari jumlah total pasien positif Covid-19 tersebut, sebanyak 13.448 orang dinyatakan sembuh. Sementara, 491 lainnya telah dinyatakan meninggal.
Menurut data Covid-19, Kota Gorontalo paling banyak kasus, yakni 4.922 pasien positif, 4765 sembuh dan 157 meninggal dunia.
Selanjutnya, terbanyak kedua di Kabupaten Gorontalo, yakni 3.742 kasus, 3577 dinyatakan sembuh, dan 165 meninggal.
Kabupaten Bone Bolango di urutan ketiga, dengan 2014 kasus, 1.956 meninggal dan 58 meninggal.
Kemudian, Kabupaten Pohuwato 1.213 kasus, 1.177 sembuh dan 36 meninggal.
Lalu Kabupaten Gorontalo Utara 1.028 kasus, 993 sembuh dan 35 meninggal.
Dan terendah di Kabupaten Boalemo, 1.020 kasus, 980 sembuh serta 40 meninggal.
Saat ini Provinsi dikategorikan sebagai zona hijau atau wilayah tidak terdampak Covid-19.
Baca juga: Realisasi Anggaran Belanja Provinsi Gorontalo per Januari-Agustus 2022
Program Vaksinasi
Dewasa ini, total vaksinasi di Provinsi Gorontalo Gorontalo sebagai berikut:
- Dosis I mencapai 83,11 persen dari total sasaran 1.055.209 jiwa
- Dosis II mencapai 61,69 persen dari total sasaran 1.055209 jiwa
- Dosis III mencapai 14,52 persen dari total sasaran 1.055.209 jiwa
- Dosis IV mencapai 16,05 persen dari total sasaran 8.569 jiwa
Kepala Biro Ekbang Sultan Kalupe mengatakan, masyarakat sepertinya sudah merasa sehat, sehingga agak sulit bagi mereka untuk memaksa masyarakat (vaksinasi).
"Sasaran kita sampai hari ini hanya kepada Tenaga Kesehatan, PNS, TNI/Polri," ucapnya.
(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/gorontalo/foto/bank/originals/050822-vaksinasi.jpg)