3 Alasan Luka Modric Bisa Lewati Rekor Ferenc Puskas sebagai Pemain Tertua Real Madrid
Luka Modric menuai pujian, setelah mencetak gol sensasional saat Real Madrid melumat Celta Vigo 4-1, Minggu (21/8/2022).
TRIBUNGORONTALO.COM - Luka Modric menuai pujian, setelah mencetak gol sensasional saat Real Madrid melumat Celta Vigo 4-1, Minggu (21/8/2022).
Penampilan Luka Modric di laga kedua LaLiga itu tak hanya dinikmati suporter Real Madrid. Para suporter Celta Vigo pun ramai memberi standing ovation, seusai pemain Kroasia berjalan ke luar lapangan.
Luka Modric merupakan pemain tertua di skuad Real Madrid saat ini.
Dalam sejarah Los Blancos, pemain tertua masih dipegang Ferenc Puskas.

Baca juga: Luka Modric Dinner Bersama Sergio Ramos, Fans Real Madrid Was-was: Jangan Bilang Mau Pergi ke PSG
Puskas memainkan pertandingan terakhirnya di Real Madrid tepat usia 39 tahun, satu bulan dan enam hari.
Sementara, Modric hari ini berusia 36 tahun, 11 bulan dan 13 hari, menjadikannya pemain tertua ketujuh dalam sejarah Real Madrid.
Kontrak mantan pemain Spurs baru berakhir 30 Juni 2023.
Itu berarti Ia masih bermain untuk Real Madrid, setidaknya sampai usia 37 tahun, 9 bulan dan 21 hari.
Kekuatan Fisik
Luka Modric menunjukkan fisik layaknya pemain di bawah 30 tahun.
Ia tidak mengalami penurunan kondisi fisik, seperti rentan cedera atau kelelahan.
Modric bahkan mampu berlari, mengejar bola, hingga membantu pertahanan dan lini serang.
Sosok Leader
Menurut Mario Cortegana, Real Madrid kemungkinan tidak akan ragu memberikan perpanjangan kontrak sampai 2024.
Modric telah menyatakan hasratnya ingin pensiun di Real Madrid.