Bansos 2025

Tutorial Cek Daftar Penerima Bansos 2025: Panduan Lengkap Menggunakan HP

Simak! Tutorial Cek NIK KTP untuk Bansos 2025, Panduan Lengkap Menggunakan HP. Cek sekarang.

Editor: Tita Rumondor
Tribun Jatim/PURWANTO
BANSOS 2025 - BANSOS - Ilustrasi warga menunjukkan bantuan sosial atau bansos berupa uang tunai. Kemensos membuka peluang dan kesempatan bagi masyarakat yang ingin mengajukan sebagai penerima BLT Kesra Rp900.000, Rabu (26/11/2025). 

 

 

Ringkasan Berita:
  • Distribusi Dipercepat: Kemensos mempercepat penyaluran Bansos/BLTS triwulan IV. Lebih dari 20 juta KPM sudah menerima dari target 35,04 juta KPM.
  • Kriteria: Bantuan (Rp 900 ribu - Rp 1,2 juta) menyasar KPM Desil 1 hingga Desil 4.
  • Cara Cek: Status penerima dicek melalui situs cekbansos.kemensos.go.id atau Aplikasi Cek Bansos di HP.

 

TRIBUNGORONTALO.COM - Menjelang penghujung tahun, pemerintah terus mempercepat penyaluran bantuan sosial bagi jutaan keluarga berpenghasilan rendah.

Kementerian Sosial (Kemensos) memastikan distribusi bantuan sosial reguler maupun Bantuan Langsung Tunai Sementara (BLTS) triwulan IV berlangsung masif di seluruh Indonesia, menyusul rampungnya proses verifikasi Data Terpadu Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN).

Hingga pertengahan November 2025, lebih dari 20 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) telah menerima haknya.

Angka ini merupakan bagian dari target pemerintah untuk menyalurkan bantuan kepada 35,04 juta KPM secara keseluruhan.

Melansir dari Kompas.com, Menteri Sosial, Saifullah Yusuf, menyatakan bahwa percepatan penyaluran dilakukan setelah proses pemutakhiran data berjalan lebih rapi dan valid, sehingga distribusi bantuan bisa tepat sasaran.

Baca juga: Update Pencairan BLT Kesra Rp 900 Ribu Desember 2025: Cek Nama Penerima Langsung dari HP

"Per hari ini 20 juta KPM lebih. Data yang sudah tuntas terverifikasi valid mencapai 28 juta lebih. Insyaallah sampai akhir minggu ini atau paling lambat minggu depan sudah 28 juta bisa semua," ungkapnya di Jakarta, Rabu (26/11/2025).

Dari total 20 juta penerima, sebanyak 15,7 juta KPM merupakan penerima periode Oktober, sementara penyaluran November menyasar 11,6 juta KPM. “Selanjutnya bakal disusul tahap terakhir sekitar 6–7 juta KPM setelah proses verifikasi selesai,” lanjut Saifullah.

Kementerian Sosial (Kemensos) ditugaskan untuk menyalurkan bantuan sosial reguler, yang mencakup:

  • Program Keluarga Harapan (PKH)
  • Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT)
  • Bantuan Langsung Tunai Sementara (BLTS) periode Oktober–Desember 2025

Total kuota penerima mencapai 35.046.783 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), terdiri dari 16,3 juta KPM lama dan 18,7 juta KPM baru sesuai data DTSEN.

Besar bantuan yang diterima tiap KPM berkisar antara Rp 900.000 hingga Rp 1,2 juta, tergantung jenis program yang diikuti.

Baca juga: Cek NIK KTP Anda Lewat HP, Ketahui Penerima Bansos Desember 2025

Siapa yang Berhak Menerima Bansos 2025?

Penentuan penerima dilakukan berdasarkan kategori desil kesejahteraan, mulai dari sangat miskin hingga rentan miskin:

  • Desil 1: Sangat miskin
  • Desil 2: Miskin
  • Desil 3: Hampir miskin
  • Desil 4: Rentan miskin
Sumber: Kompas.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved