Viral Lokal
Viral Warga Pergoki Pencuri Knalpot di Liluwo Kota Gorontalo, Dibiarkan Kabur karena Korban Iba
Seorang pria berinisial TM dan satu rekannya di Kota Gorontalo tepergok hendak mencuri knalpot sepeda motor jenis Mio M3.
Penulis: Arianto Panambang | Editor: Fadri Kidjab
TRIBUNGORONTALO.COM, Kota Gorontalo – Seorang pria berinisial TM dan satu rekannya di Kota Gorontalo tepergok hendak mencuri knalpot sepeda motor jenis Mio M3.
Para pelaku telah diamankan warga sekitar.
Hal itu diungkapkan langsung pemilik sepeda motor, Suci Gobel.
Ia menceritakan kronologis kejadian kepada TribunGorontalo.com, Minggu (28/7/2024) sore.
Suci mengatakan, insiden terjadi sekira pukul 18.30 Wita pada Sabtu (27/7/2024).
Saat itu, Suci tengah bekerja, sedangkan sepeda motornya diparkir tak jauh dari tempat kerjanya.
Ia mengaku baru mengetahui percobaan pencurian setelah saksi bernama Alung memberi tahu kepadanya.
"Alung ini ada dapat lihat langsung ini pelaku baru bangkit dari dekat motor saya dengan posisi knalpot sudah hampir terlepas," ungkapnya.
Saat ketahuan mau mencuri knalpot, TM dan rekannya berusaha untuk kabur.
Namun berhasil digagalkan oleh Alung yang langsung merebut kunci sepeda motor pelaku.
"Padahal awalnya motor saya di dekat lampu tapi sudah pindah ke sudut pagar yang gelap. Di situlah dia ada berusaha untuk ambil knalpot saya. Sisa satu baut lagi baru bisa dicabut itu knalpot," tuturnya.
Baca juga: BREAKING NEWS Pria di Gorontalo Ini Tega Rudapaksa Wanita Korban Banjir Saat Mengungsi
Lebih lanjut, Suci mengatakan saat mengetahui knalpot miliknya ingin dicuri orang lain.
Ia langsung menyalakan kamera dan merekam kedua terduga pemuda itu.
Suci meluapkan amarahnya saat itu juga. Pasalnya, ia sudah pernah sekali kehilangan knalpot di Kota Gorontalo.
Rekaman video itu lantas diunggah Suci ke media sosial Tiktok @lebogihcus.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/gorontalo/foto/bank/originals/Dua-pemuda-tepergok-mencuri-knalpot-sepeda-motor.jpg)