Harga HP

Baru Rilis, Spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold 6 Beda Jauh dari Galaxy Z Fold 5? Ini Perbandingannya

Berikut perbandingan spesifikasi dan harga HP Samsung Galaxy Z Fold 6 dengan pendahulunya, Galaxy Z Fold 5.

Editor: Nandaocta
KOMPAS.com/ Galuh Putri Riyanto
Samsung Galaxy Z Fold 6 resmi meluncur global, Rabu (10/7/2024). Berikut perbandingan spesifikasi dan harga HP Samsung Galaxy Z Fold 6 dengan pendahulunya, Galaxy Z Fold 5. 

TRIBUNGORONTALO.COM - Berikut perbandingan spesifikasi dan harga HP Samsung Galaxy Z Fold 6 dengan pendahulunya, Galaxy Z Fold 5.

HP Samsung Galaxy Z Fold 6 diketahui baru saja rilis dalam ajang Galaxy Unpacked 2024 yang berlangsung di Paris, Perancis, pada 10 Juli 2024.

Ponsel ini membawa sejumlah pembaruan jika dibandingkan dengan Galaxy Z Fold 5.

Baru rilis, HP Samsung Galaxy Z Fold 6 bisa dipesan di Indonesia lewat pemesanan awal atau pre-order (PO) hingga Selasa (30/7/2024).

Jika tertarik membeli, Anda bisa melihat perbandingkan spesifikasi dan harga HP Samsung Galaxy Z Fold 6 dengan Samsung Galaxy Z Fold 5 untuk mengetahui apa saja keunggulan yang dimilikinya.

Baca juga: Cek Harga HP Infinix Juli 2024: Infinix Note 40 Pro 5G Rp 3 Jutaan, Infinix Hot 40 Pro Rp 2 Jutaan

Baca juga: Update Harga HP Xiaomi Bulan Juli 2024: Redmi Note 13 Pro 5G Rp 4 Jutaan, POCO M6 Rp 1 Jutaan

 

Samsung Galaxy Z Fold5 dan Samsung Galaxy Z Fold6
Samsung Galaxy Z Fold5 dan Samsung Galaxy Z Fold6 (Samsung)

Samsung Galaxy Z Fold5 punya layar Dynamic AMOLED 2x 7,6 inci, resolusi QXGA Plus (2.716x1.812 piksel), refresh rate 120 Hz. Sementara layar luarnya berukuran 6,2 inci dengan resolusi HD Plus (2.315x904 piksel), refresh rate 120 Hz.

Sedangkan Samsung Galaxy Z Fold6 mengusung layar Dynamic AMOLED 2x seluas 7,6 inci dengan resolusi QXGA+, adaptif refresh rate 1-120 Hz, dan tingkat kecerahan maksimal 2.600 nits untuk layar utama. Layar luarnya mengusung panel Dynamic AMOLED 2x 6,3 inci dengan resolusi HD Plus dan refresh rate 120 Hz.

Di sektor fotografi, Samsung Galaxy Z Fold5 memiliki tiga kamera belakang, yakni kamera utama 50 MP (f/1.8) yang disertai mode malam Nightography,OIS, hingga dual pixel AF, lalu kamera telefoto 10 MP (f/2.4) dengan zoom optik 3x dan zoom detail sebanyak tiga kali, dan kamera ultra wide 12 MP (f/2.2) dengan bidang pandang 123 derajat.

Di sisi depan, Samsung Galaxy Z Fold5 menyertakan kamera selfie 4 MP (f/1.8) di dalam permukaan layar utama dan kamera 10 MP (f/2.2) di layar depan atau cover screen.

Sementara Samsung Galaxy Z Fold6 memiliki tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50 MP (f/2.2, dual pixel PDAF, OIS), kamera ultrawide 12 MP (f/2.2), dan kamera telefoto 10 MP (f/2.4, zoom optis 3x, PDAF, OIS).

Di sisi depan, Samsung Galaxy Z Fold6 menyertakan kamera selfie 4 MP (f/1.8) di dalam permukaan layar utama dan kamera 10 MP (f/2.2) di layar depan atau cover screen.

Untuk dapur pacu, Samsung Galaxy Z Fold5 mengandalkan chipset Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy, sementara Samsung Galaxy Z Fold6 menggunakan chipset Snapdragon 8 Gen 3 for Galaxy.

Samsung Galaxy Z Fold6 juga hadir dengan fitur Galaxy AI.

Untuk lebih lengkapnya, berikut perbandingan spesifikasi dan harga HP Samsung Galaxy Z Fold5 dengan Samsung Galaxy Z Fold6:

Baca juga: Bandingkan Spesifikasi HP Xiaomi POCO F5 Vs POCO F6, Kakak-Adik yang Beda Harga Rp 200 Ribuan

Sumber: Tribun Papua
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved