Berita Bola Hari Ini

Leroy Sane Belum Perpanjang Kontrak di Bayern Munich, Real Madrid dan Barcelona Pasang Mata

Penyerang sayap Bayern Munich, Leroy Sane belum membuka pembicaraan mengenai kontraknya di Jerman.

Editor: Fadri Kidjab
X.com/Fabrizioromano
Situasi Leroy Sane di Bayern Munich tengah dipantau klub Barcelona dan Real Madrid 

Terlepas dari itu, Bayern belum memulai negosiasi. Musim panas 2024 akan menjadi sangat penting bagi pemain 27 tahun tersebut.

Baca juga: Lupakan Kylian Mbappe, Real Madrid kini Incar Nico Williams yang Diminati Barcelona

Manchester United ingin perkuat lini pertahanan

Erik ten Hag kini dikabarkan membidik bek tengah Barcelona, Nice Jean-Clair Todibo sebagai target di bursa transfer Januari nanti.
Erik ten Hag kini dikabarkan membidik bek tengah Barcelona, Nice Jean-Clair Todibo sebagai target di bursa transfer Januari nanti. (X.com/Fabio)

Beranjak ke Inggris, klub Manchester United ingin memperkuat lini pertahanan musim ini.

Banyak pihak menilai efek cederanya gelandang Casemiro dan bek tengah Argentina Lisandro Martinez jadi penyebab kurangnya kekuatan sektor pertahanan.

Erik ten Hag kini dikabarkan membidik bek tengah Barcelona, Nice Jean-Clair Todibo sebagai target di bursa transfer Januari nanti.

Menurut FourFourTwo, Todibo awalnya menjadi target Setan Merah di musim panas ini tetapi langkah itu urung dilaksanakan karena kegagalan transfer Harry Maguire ke West Ham United.

Namun laporan yang sama mengklaim Man United bisa kembali merekrut pemain internasional Prancis itu di tengah minimnya pemain bertahan akibat cedera.

Sementara itu Todibo baru-baru ini buka suara soal kegagalan transfer di musim panas kemarin.

"Saya mengalaminya secara berbeda dari situasi sebelumnya dalam karier saya. Pemikiran saya jauh lebih mendalam dan bijaksana. Aku tidak ingin membuat kesalahan dalam pilihanku. Saya tetap sangat tenang," ujarnya seperti dikutip Daily Mail, Senin (20/11/2023).

Pemain berusia 23 tahun itu tampil mengesankan di jantung pertahanan Nice dan mendapat panggilan ke skuad Prancis, bermain di jeda internasional baru-baru ini.

Dia memulai karirnya dengan Toulouse. Todibo bergabung Barcelona saat remaja dan diperkirakan akan menelan biaya sekitar 35 juta pounds.

Hanya saja kebijakan transfer United diduga akan berubah jika Sir Jim mengambil alih.

United masih dapat membeli Todibo secara langsung, dan ten Hag pasti akan memikirkan strateginya pada tanggal 1 Januari saat timnya berupaya mengatasi semua inkonsistensi mereka.

United baru-baru ini kebobolan tiga gol ke Manchester City dan Newcastle. Tim asuhan Erik ten Hag juga sempat kebobolan empat gol di Liga Champions melawan Kopenhagen.

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved