Liga Italia
Berhasil Move On dari Napoli, Kemenangan AC Milan atas Empoli Malah Diwarnai Cedera Para Pemain
Move on dari Napoli, AC Milan akhirnya menang 3-1 atas Empoli dalam laga Serie A Liga Italia hari Minggu kemarin meski para pemainnya cedera.
Penulis: Nina Yuniar | Editor: Ananda Putri Octaviani
TRIBUNGORONTALO.COM - Kemenangan AC Milan 3-1 atas Empoli dalam pertandingan Serie A Liga Italia pada Minggu (2/10/2022) dini hari kemarin sayangnya diwarnai cedera para pemainnya.
Sebanyak 3 pemain AC Milan yakni Davide Calabria, Simon Kjaer, dan Alexis Saelemaekers harus keluar di tengah pertandingan karena cedera yang tampaknya serius.
Dilansir TribunGorontalo.com dari Football Italia, AC Milan telah memiliki 6 pemain lain yang cedera antara lain Mike Maignan, Alessandro Florenzi, Theo Hernandez, Junior Messias, Zlatan Ibrahimovic dan Divock Origi.
Kini deretan pemain AC Milan yang cedera pun ditambah dengan Calabria, Kjaer, dan Saelemaekers.
Baca juga: Inter Milan Dipermalukan AS Roma, Inzaghi Tegas Ogah Mundur, PD Bisa Perbaiki Posisi Nerazzurri
Saelemaekers sendiri dikabarkan harus absen hingga jeda Piala Dunia untuk turun ke lapangan lagi.

Sebelumnya, Saelemaekers telah absen untuk AC Milan sekitar 6 minggu setelah menderita cedera lutut kiri.
Adapun Pelatih AC Milan Stefano Pioli menggambarkan kemenangan tim Rossoneri dari Empoli sebagai sesuatu yang sulit.
Pasalnya, AC Milan harus lekas bangkit dari kekalahan mereka di kandang sendiri saat melawan Napoli dengan skor 1-2 dalam Big Match Serie A Liga Italia pada Senin (19/9/2022) lalu.
Baca juga: Bikin Fans AC Milan dan Inter Milan Bingung, Begini Kata Scaroni soal Kapasitas di Stadion Baru
"Permainan dapat berubah dan mengambil arah yang berbeda. Itu tergantung pada situasi yang berbeda tetapi kemampuan untuk tetap dalam permainan memungkinkan Anda tetap fokus dan selalu percaya," ujar Pioli seperti dilansir TribunGorontalo.com dari kanal YouTube AC Milan.
"Ini adalah kemenangan yang sulit tetapi sangat penting, karena kami ingin segera bangkit dan memulai kembali setelah kekalahan Napoli." sambungnya.
Meski merasa puas dengan performa AC Milan kemarin, tak dipungkiri Pioli bahwa ia menyayangkan banyaknya pemain yang cedera.
"Saya paling puas dengan performa pemain saya," sebut Pioli.
Baca juga: Alasan yang Bikin Gerry Cardinale Bos Rossoneri Tak Nyesal Beli AC Milan Senilai 1,2 Miliar Euro
"Jelas, sangat disayangkan memiliki begitu banyak pemain yang cedera, tetapi ini juga merupakan kesempatan bagi semua orang untuk menunjukkan bahwa kami adalah skuat yang kuat, bersatu dan bersama-sama, dan kami dapat bermain dengan kepala tegak." imbuhnya.
Pioli juga menyayangkan bahwa AC Milan tak dapat mencetak gol pada babak pertama laga Serie A di kandang Empoli itu.
Sebagaimana diketahui bahwa 3 gol AC Milan dalam laga Serie A melawan Empoli tersebut disumbangkan oleh Ante Rebic (79'), Fode Ballo-Toure (93'), dan Rafael Leao (96').
Meski demikian, Pioli mengatakan bahwa AC Milan selalu yakin dapat menang sampai akhir pertandingan.
Baca juga: Tawari Kontrak Baru, Ini Benefit AC Milan untuk Rafael Leao agar Tak Diangkut Chelsea dan Man City
“Tidak mencetak gol di babak pertama sangat disayangkan, memalukan karena kami bisa menyelesaikan dua atau tiga serangan dengan gol, tetapi terus menciptakan peluang seperti itu adalah yang terpenting." ungkap Pioli.
“Kami harus selalu yakin kami bisa menang sampai akhir," lanjutnya.
Sementara itu, Gelandang AC Milan Sandro Tonali juga mengungkapkan rasa gembira sekaligus sedihnya dari pertandingan klub mereka di Serie A melawan Empoli kemarin.
“Saya senang kami menang, tetapi semua cedera itu sedikit menghilangkannya." kata Tonali.
Baca juga: Inter Milan Harus Putar Otak Jelang Lawan AS Roma, Lukaku Belum Fit, Gagal Comeback ke Lapangan?
Merasa tak enak pada para pemain AC Milan yang terluka, Tonali mengatakan bahwa timnya kini harus fokus untuk pertandingan mereka selanjutnya.
Mengingat bahwa pada Sabtu (8/10/2022) malam mendatang, AC Milan akan menyambut Juventus dalam laga lanjutan Serie A Liga Italia.
"Saya merasa kasihan pada Kjaer, Saelemaekers, dan Calabria, dan fokus utama kami sekarang adalah mempersiapkan sebaik mungkin untuk pertandingan mendatang." ucap Tonali.
“Sayangnya, cedera adalah bagian tak terpisahkan dari permainan dan kami harus terus maju serta memikirkan pertandingan demi pertandingan," jelasnya.
(TribunGorontalo.com/Nina Yuniar)