Cristiano Ronaldo: Terima Kasih Anfield

Melalui instagram pribadinya, mantan pemain Real Madrid itu pun menyampaikan penghargaan kepada pendukung tim rival United tersebut.

Twitter.com/ Football_Tweet
Cristiano Ronaldo 

TRIBUNGORONTALO.COM - Cristiano Ronaldo mengapresiasi tindakan fans Liverpool di hari dimana dirinya kehilangan salahsatu putranya.

Melalui instagram pribadinya, mantan pemain Real Madrid itu pun membagikan video singkat saat pendukung tim rival United menyanyikan chant untuknya.

"Cristiano Ronaldo di Instagram tentang penghargaan Anfield itu: “Satu dunia...Satu olahraga… Satu keluarga. Terima kasih Anfield. Saya dan keluarga saya tidak akan pernah melupakan momen hormat dan kasih sayang ini,” tulis Ronaldo dikutip TribunGorontalo.com, Jumat (22/4/2022).

Diketahui, Ronado baru saja kehilangan salahsatu anak kembarnya, sehari sebelum laga Manchester United kontra Liverpool.

Saat pertandingan, para Kopites (pendukung Liverpool) ramai menyanyikan chant "You'll Never Walk Alone", sebagai aksi dukungan mereka pada sang megabintang sepakbola dunia tersebut.

Keluarga Ronaldo, termasuk ibu dan kakak Ronaldo pun menyampaikan ucapan terimakasih kepada para kopites.

"Terima kasih untuk Liverpool. Kami tidak akan pernah melupakan apa yang anda lakukan hari ini," tulis Elma Ronaldo. (*)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved