Launching TribunGorontalo
Brigjen TNI Amrin Ibrahim: Tribun Network Harus Ikut Meng-Indonesiakan Gorontalo
Ia berharap Tribun dapat mengangkat lokalitas, keragaman dan keramahan warga Gorontalo sebagai pemberitaan nasional.
Penulis: Wawan Akuba | Editor: Thamzil Thahir
Laporan Jurnalis TribunGorontalo.com: Wawan Akuba
TRIBUNGORONTALO.COM, TIBAWA - Komandan Resimen Militer (Danrem) 133 Nani Wartabone Brigadir Jenderal TNI Amrin Ibrahim Sip, berharap jaringan pemberitaan nasional Tribun Network dan TribunGorontalo.com, ikut membantu pemerintah dan Tentara Nasional Indonesia (TNI), menjaga persatuan dan kesatuan dalam bingkai Pancasila dan UUD 1945.
"Kita mesti bersama meng-Indonesiakan Gorontalo," ungkap Brigjen TNI Amrin saat bertemu News Director TribunNetwork Febby Mahendra Putra, di Markas Korem 133 di Isimu, Tibawa, Kabupaten Gorontalo, Kamis (10/3/2022) sore.
Amrin didampingi Kepala Strad Korem 133 Kolonel Inf Ignatius Tri Joko Budi Santoso.
Sedangkan Febby datang ke markas tentara berjarak 37 km sebelah barat Kota Gorontalo itu bersama Content Manager TribunGorontalo.com, Lodie Tombeg.

Dalam nada suara tegas, jenderal bintang satu ini berharap jejaring pemberitaan Tribun Network juga ikut memperkenalkan Gorontalo ke warga Indonesia lainnya.
Baca juga: Ketua KPU Gorontalo Berharap Bisa Kerja Sama dengan Tribun Network
Baca juga: Kapolda Irjen Pol Akhmad Wiyagus: Selamat Datang TribunGorontalo.com
Ia berharap Tribun dapat mengangkat lokalitas, keragaman dan keramahan warga Gorontalo sebagai pemberitaan nasional.
Ia berharap, agar ke depan agar Tribun dapat membuat berita berimbang.
"Jadi kalau ada pemberitaan yang jelek-jelek (tentang TNI) di Gorontalo tolong bisa dikonfirmasi ke kami," ungkapnya.
Dalam kesemoatan itu, Kasrem Kolonel Inf Ignatius Tri Joko Budi Santoso berharap, agar ke depan agar tribun dapat membuat berita berimbang. "Jadi kalau ada pemberitaan yang jelek-jelek (tentang TNI) di Gorontalo tolong bisa dikonfirmasi ke kami," ungkapnya.
Kunjungan News Director Tribun Network ke markas Korem 133 Nani Wartabone dalam rangka launching TribunGorontalo.com, Kamis (17/3/2022) mendatang.
Sebelum menerima kunjungan TribunGorontalo.com, danrem bersama Kapolda Gorontalo Irjen Pol Akhmad Wiyagus di acara vaksinsi di daerah Gorontalo. (*)