Mudik Lebaran 2025
Warga Sulteng Keluhkan Sering Tak Kebagian Tiket Kapal Pelni di Gorontalo
Seorang warga asal Sulawesi Tengah mengeluhkan sering tidak kebagian tiket kapal Pelni di Gorontalo.
(Reporter: Inayah Nuraulia Mokodongan/Peserta Magang Universitas Negeri Gorontalo)
TRIBUNGORONTALO.COM – Seorang warga asal Sulawesi Tengah mengeluhkan sering tidak kebagian tiket kapal Pelni di Gorontalo.
Erna (48), penumpang dari Malenge, Tojo Una Una, Sulawesi Tengah, mengatakan kejadian ini sering dialaminya.
Erna mengaku tidak tahu cara memesan tiket secara online. Sehingga ia kelabakan harus terburu-buru pergi ke pelabuhan.
"Pada pemesanan tiket kapal, saya kan tidak punya aplikasinya, dan juga tidak punya saldo rekening. Jadi saya tidak bisa pesan online, sedangkan saya mau beli tiket lebih cepat biar bisa kebagian," kata Erna saat ditemui di Pelabuhan Pelni Gorontalo, pada Jumat (21/3/2025).
Ia mengatakan, jarak jauh antara pelabuhan dan tempat tinggalnya menjadi kendala tersendiri.
"Saya rasa jika tiket online dan dan dibeli langsung bisa ditambah lagi jumlahnya. Mungkin semua penumpang akan kebagian tiket walaupun akan datang langsung untuk antre di pelabuhan," pintanya.
Erna saat ini datang berkunjung ke keluarganya di Desa Iloheluma, Kecamatan Tilongkabila, Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo.
Pendapat serupa dilontarkan Riana (16), penumpang asal Pasokan, Tojo Una Una, Sulawesi Tegah.
Riana mengungkapkan pembelian tiket offline perlu usaha ekstra.
"Saya pulang ini kakak saya sudah belikan tiket terlebih dahulu ke sini, baru itu saya nyusul karena saya tidak pakai aplikasi, takutnya tidak akan kebagian," jelas Riana.
Di sisi lain, Merlin Mungialo (29), menyebut pembelian tiket offline memang tergantung penumpang.
Pasalnya, jika lambat datang ke pelabuhan maka bisa saja tidak akan kebagian tiket.
Baca juga: Kapal Ferry Gorontalo Siap Angkut 600 Penumpang saat Mudik Lebaran 2025, Ini Jadwal Terbarunya
"Sepupu saya balik ke ampana, dan saya yang datang temani dia untuk beli tiket. Cukup antre namun alhamdulilah masih kebagian karena kita datang cepat tadi," katanya.
Di Pelabuhan Pelni Gorontalo terdapat sejumlah dua kapal yang beroperasi, di antaranya KM Sabuk Nusantara 76 dan KM Sabuk Nusantara 102.
Kapal-kapal Pelni memiliki jadwal keberangkatan berbeda.
Ada yang dijdwalkan berangkat pada pukul 20.00 Wita, ada pula pukul 22.00 Wita. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/gorontalo/foto/bank/originals/Foto-penumpang-di-Pelabuhan-Pelni-Gorontalo.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.