Liga Italia

Rafael Leao Terancam Absen dalam Laga Serie A AC Milan Vs Empoli Besok, Ada Apa?

Striker AC Milan asal Portugal, Rafael Leao dimungkinkan absen dalam laga Serie A Liga Italia melawan Empoli besok Sabtu (8/4/2023).

Penulis: Nina Yuniar | Editor: Ananda Putri Octaviani
AFP/Kirill KUDRYAVTSEV
Striker AC Milan Rafael Leao saat merayakan gol ketiga timnas Portugal selama pertandingan sepak bola Grup H Piala Dunia 2022 Qatar antara Portugal dan Ghana di Stadion 974 di Doha pada 24 November 2022. Terbaru dikabarkan bahwa Leao dimungkinkan absen dalam laga Serie A Liga Italia antara AC Milan melawan Empoli pada besok Sabtu, 8 April 2023. 

TRIBUNGORONTALO.COM - Striker Portugal Rafael Leao tampil gemilang dalam laga tandang Serie A Liga Italia AC Milan melawan Napoli pada awal pekan ini.

Namun, dilansir TribunGorontalo.com dari Football Italia pada Jumat (7/4/2023), Leao sang striker andalan AC Milan itu disebut tidak dalam kondisi terbaik jelang laga Serie A melawan Empoli.

Sebagaimana diketahui, AC Milan akan menjamu Empoli di Stadion San Siro untuk pertandingan Serie A Liga Italia besok, Sabtu (8/4/2023) pukul 02.00 WIB.

Dalam laga Serie A AC Milan sebelumnya di kandang Napoli, skuat Rossoneri tampil kuat dan membekuk tuan rumah dengan skor kemenangan telak 0-4.

Baca juga: Prediksi Serie A AC Milan Vs Empoli: Rafael Leao Diharapkan Cetak Gol Kemenangan untuk Rossoneri

Leao pun menyumbangkan dua gol untuk kemenangan AC Milan melawan Napoli yang memimpin klasemen Serie A saat ini.

Tetapi terbaru dikabarkan bahwa Leao bisa saja absen dari susunan pemain AC Milan asuhan Stefano Pioli saat skuat Rossoneri menjamu Empoli di Serie A pada Sabtu dini hari.

Menurut Sky Sport Italia, pemain Portugal berusia 23 tahun itu “belum 100 persen” sebagai hasil dari usahanya yang tak kenal lelah melawan Partenopei akhir pekan lalu dan bisa keluar dari starting line-up melawan Empoli akhir pekan ini.

Baca juga: Ikuti Latihan AC Milan setelah Absen, Junior Messias Diharapkan Kembali untuk Laga Melawan Empoli

Dengan absennya Leao, Pioli kemungkinan akan memanggil Ante Rebic untuk memulai di sisi kiri serangan AC Milan, yang belum menjadi starter di liga sejak kekalahan 2-1 dari Fiorentina pada 3 Maret.

Rebic mengalami kekeringan yang harus dipecahkan, setelah hanya mencetak tiga gol di Serie A, dengan dua gol pada hari pembukaan musim dalam kemenangan 4-2 atas Udinese.

Gol terakhirnya di liga terjadi saat melawan lawan Empoli pada 2 Oktober 2022 lalu.

Baca juga: AC Milan Berharap Pierre Kalulu yang Absen Bisa Kembali untuk Melawan Napoli di Liga Champions

Prediksi Susunan Pemain

Adapun dilansir TribunGorontalo.com dari Football Italia, berikut prediksi susunan pemain AC Milan untuk melawan Empoli besok:

Starting XI AC Milan (4-2-3-1):

Mike Maignan;

Davide Calabria,

Simon Kjaer,

Fikayo Tomori,

Theo Hernandez;

Ismael Bennacer,

Sandro Tonali;

Brahim Diaz,

Rade Krunic,

Rafael Leao/Ante Rebic;

Olivier Giroud.

(TribunGorontalo.com/Nina Yuniar)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved